Visi Misi

VISI:

Pada tahun 2045 menjadi program studi yang unggul, professional, dan islami dalam mengembangkan ilmu dan teknologi serta seni (IPTEKS) di bidang pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan dalam rangka mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan di kawasan tropika.

MISI

  1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi pascasarjana tingkat magister di bidang pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan tropika;
  2. Menyelenggarakan dan mempelopori kegiatan penelitian dalam pengembangan ilmu dan teknologi pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan tropika;
  3. Memfasilitasi kegiatan pengabdian masyarakat di bidang pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan tropika;
  4. Menjadi feeder center dalam pemikiran dan pemecahan masalah-masalah pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan tropika.
  5. Menyelenggarakan kerjasama berbagai lembaga dan instansi dalam meningkatkan kualitas pendidikan Magister Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan.

KOMPETENSI

Akademisi

  • Dosen, instruktur/widyaiswara pada lembaga litbang kementerian dan perguruan tinggi
  • Dosen profesional yang mampu melaksanakan tridarma perguruan tinggi.
  • Mampu menjelaskan filosofi dan teori pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan

Peneliti

  • Peneliti dalam bidang sumberdaya alam dan lingkungan, baik di lembaga pemerintah maupun swasta, di dalam dan luar negeri;
  • Mampu mengelola riset dan pengembangan yang bermanfaat bagi masyarakat dan keilmuan;
  • Dapat berperan sebagai peneliti profesional dengan melakukan penelitian dan/atau pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan tropika untuk mencari solusi dari berbagai permasalahan di bidang tersebut.

Profesional

  • Sebagai profesional/ ahli di Lembaga Pemerintah maupun Swasta yang erat kaitannya dengan Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan Tropika;
  • Mampu menyusun konsep planning, organizing, activating dan controlling dalam pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan;
  • Mampu mengaplikasikan IPTEKS di bidang pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan tropika yang menghasilkan kemaslahatan dan keberlanjutan hidup manusia dan lingkungan.

Entrepreneur

  • Sebagai praktisi dan pengelola sumberdaya alam dan lingkungan tropika
  • Mampu melaksanakan pekerjaan profesional di bidang sumberdaya alam dan lingkungan